Kaskus adalah situs forum komunitas maya terbesar dan
nomor 1 Indonesia dan penggunanya disebut dengan Kaskuser.Kaskus lahir
pada tanggal 6 November 1999 oleh tiga pemuda asal Indonesia yaitu Andrew
Darwis, Ronald Stephanus, dan Budi Dharmawan, yang sedang melanjutkan studi di Seattle,
Amerika Serikat. Situs ini dikelola oleh PT Darta Media Indonesia. Kaskus
memiliki lebih dari 4,5 juta pengguna terdaftar. Pengguna Kaskus umumnya
berasal dari kalangan remaja hingga orang dewasa yang berdomisili di Indonesia
maupun di luar Indonesia.
Menurut Alexa.com, pada bulan maret 2013 Kaskus berada di peringkat 333 dunia dan menduduki peringkat 8 situs yang paling banyak dikunjungi di Indonesia.
Pada tanggal 26 Mei 2012, Kaskus mengalami gangguan pada DNS (Domain Name System) pada domain .us. Sehingga, pada 27 Mei 2012, Kaskus berpindah domain yang mulanya berdomain .us sekarang menjadi .co.id dan .com
Berhubungan hobi saya yaitu gemar membaca entah itu membaca komik,majalah,berita dll. kaskus ini adalah tempat yang cocok banget soalnya di kaskus selalu tempatnya orang" berbagi berita terbaru seputar dunia ini. entah itu berita ,hal yang sedang trend, maupn hal yang lainnya. forum di kaskus terbagi dengan berbagai macam kategori untuk mendiskusikan hal" yang kusus antara lain berita politik,komputer,movies,dll. pada kaskus bagian yang sering saya kunjungi yaitu bagian forum the lounge karena di situ membahas berbagi macam informasi.
Kalo ingin jual beli juga bisa yaitu di bagian forum jual beli, barang"nya berkualitas bagus dan harganya terjangkau.
ini ada beberapa istilah yang ada di kaskus yang sering di gunakan oleh kaskuser
cendol= reputasi baik (GRP) istilah ini adalah istilah resmi dari kaskus buat reputasi baik lho..
bata= reputasi buruk (BRP) *sama kayak di atas
gan= singkatan dari juragan (bisa di gunakan untuk ce/co)
pertamax= sebutan untuk postingan pertama pada suatu thread (sebenernya cuma plesetan pertama)
mimin= administrator
momod= moderator
Sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Kaskus
http://id.answers.yahoo.com/question/index?qid=20100324184336AA0eRP7
0 komentar:
Posting Komentar